Dukung Ketahanan Pangan, Danramil Mayong Kodim Jepara Ikuti Selamatan Buka Lahan

    Dukung Ketahanan Pangan, Danramil Mayong Kodim Jepara Ikuti Selamatan Buka Lahan
    Danramil 05/Mayong Kapten Inf Ngadino bersama Petinggi dan juga masyarakat selamatan buka lahan dukung ketahanan pangan

    JEPARA - Dalam rangka penyiapan lahan tidur guna mendukung kegiatan ketahanan pangan, Danramil 05/Mayong Kapten Inf Ngadino beserta anggota mengikuti kegiatan selamatan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Desa Tiga Juru, Kecamatan Mayong. Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Rabu, (13/07/2022).

     

    Kegiatan tersebut dilaksanakan di persawahan Desa Riga Juru yang dihadiri langsung oleh Petinggi Desa Khambali, Danramil Kapten Inf Ngadino, Kasi Perencaan Eko beserta perangkat anggota Koramil 05/Mayong dan juga warga setempat.

     

    Selametan tersebut, dilakukan sebagian besar oleh masyarakat adat jawa yang terus dilestarikan agar dalam membuka lahan tanaman yang bisa ditumbuhi bisa subur dan dapat mensejahterahkan masyarakat.

     

    Dikatakan Danramil 05/Mayong Kapten Inf Ngadino bahwa kegiatan selamatan ini untuk memohon kepada Tuhan Yang Maha Esa supaya dalam pembukaan lahan persawahan seluas delapan ribu meter ini untuk dijadikan lahan produktif diberikan kelancaran serta segala jenis tanaman yang akan ditumbuhi bisa tumbuh subur dan hasil panen yang didapatkan akan bagus.

     

    “Dengan pembukaan lahan ini menjadi lahan produktif bertujuan untuk menguatkan pangan diwilayah serta dapat memberikan contoh dan motivasi bagi masyarakat bahwa lahan tidur sekitar dapat disulap menjadi lahan yang bernilai ekonomi tinggi, ” kata Danramil.

     

    Selain itu, dengan memanfaatkan lahan tersebut tentunya akan menciptakan kesejahteraan bagi masyarakat serta memajukan ketahanan pangan diwilayah.

     

     

     

     

    Redaktur        : Jatmiko/Pendim 0719/Jepara

    jepara jawa tengah
    Suroso Jatmiko

    Suroso Jatmiko

    Artikel Sebelumnya

    Antisipasi PMK Merebah, Babinsa Kodim Jepara...

    Artikel Berikutnya

    Melalui Babinsa Kodim 0719 Jepara Tangani...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dukung Program Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1710-02/Timika Bantu Warganya Dalam Memanen Jagung
    Terima Kunjungan Kepala BPOM, Kapolri Pastikan Sinergi Penindakan Mafia
    Kapolda Papua Kerahkan Satgas Operasi Damai Cartenz untuk Kejar Pelaku Kekerasan Bersenjata di Yalimo
    Satgas Yonif 715/Motuliato Bagikan sembako kepada Masyarakat di Puncak Jaya, Papua
    Panglima TNI Terima Kunjungan Kehormatan Kepala Staf Gabungan Angkatan Bersenjata RRT

    Ikuti Kami